LIRIK BANGGAI – Dalam rangka menyambut Pilkada serentak, Kapolres Banggai AKBP Putu Hendra Binangkari mengingatkan anggota Bhayangkari untuk menjaga netralitas dan mewujudkan Pilkada damai.
Hal ini disampaikan Kapolres dalam pertemuan rutin Bhayangkari yang berlangsung di Aula Maleo Mapolres setempat pada Jumat (25/10/2024).
Dalam sambutannya, AKBP Putu menekankan bahwa sebagai istri anggota Polri, pentingnya menunjukkan partisipasi menjaga situasi politik yang aman damai.
Untuk itu, mari ciptakan suasana kondusif, hindari segala bentuk provokasi yang bisa menggangu jalannya pemilihan, pinta Kapolres.
“Sehingga apa yang menjadi harapan dari pelaksanaan Pilkada dapat tercapai,” ujarnya.
Menyinggung tentang penggunaan media sosial, Kapolres Banggai meminta agar Bhayangkari bijak dalam berinteraksi di platform tersebut.
“Hindari menyebarkan informasi yang tidak jelas atau bersifat politis di media sosial,” tegasnya.
Dia juga menjelaskan bahwa Bhayangkari memiliki peran vital dalam mendukung suami yang bertugas.
“Tak hanya menjaga keharmonisan di rumah, tetapi bhayangkari juga harus menciptakan lingkungan yang kondusif,” imbuhnya.
Dengan himbauan ini, diharapkan anggota Bhayangkari Polres Banggai dapat memberi contoh yang baik dan berkontribusi pada keberlangsungan Pilkada yang damai dan demokratis.*